SEJARAH SINGKAT DESA PINANGSARI KECAMATAN CIASEM KABUPATEN SUBANG



PROPIL DESA

Sejarah Desa Pinangsari

           Secara sederhana dapat dikatakan bahwa, Desa pinangsari adalah sebuah desa yang paling muda dikecamatan ciasem, pamekaran dari Desa Sukahaji pada tahun 1980. Kepala Desa  H. Sukirno Abdul Salam menjabat (1978-1986). Sementara berkantor dirumah sebagaimana Desa adalah pemerintahan tentunya memerlukan sarana dan prasarana perkantoran yang memadai dan atas dasar inisiatip Kepala Desa H. Sukirno Abdul Salam serta dibantu para pamong dan masyarakatdesa pinangsari bergotong royong membangun sebuah kantor desa pinangsari yang sangat sederhana letaknya di dusun gebangmalang sampai saat ini. Struktur organisasi pemerintah desa terdiri dari Kepala Desa, LMD, LKMD, PKK, juru tulis ,upas, wakil dusun,RW,RT,Hansip, mitra cai/ulu-ulu. Biaya rumah tangga desa mengambil dari masyarakat yang mempunyai areal sawah dengan kewajiban dua kwintal pertahun atau dua musim panen padi.

           Boleh dikatakan bahwa, tidak ada sesuatu yang sangat istimewa pada masa pemerintahan H. Sukirno Abdul salam, kegiatan pemerintahan desa sangat ditekan oleh pemerintah yang lebih atas bantuan pun tidak pernah ada,meskipun harus menjalankan tugasyang penuh dengan tantangan yaitu program keluarga berencana (KB) pada tahun 1983 pertama kali. Kehidupan masyarakat dilakukan dengan sangat serba sederhana dimana alat penerangan menggunakan lampu temple dan patromak, sarana pendidikan SDN sukahaji, SDN kedungwungu, dibantu pendidikan agama dirumah-rumahyang diajarkan oleh para amildi setiap dusun. untuk kesehatan satu-satunya mantri kesehatan yang melayani dua desa. Dukun bayi atau paraji adalah sebagai spesialis ahli untuk ibu-ibu ddalam proses melahirkan.

         Setelah berakhir masa jabatan kepala desa H. Sukirno Abdul Salam1986diganti oleh pejabat sementara kepala desa (PJS) yaitu Suwardi (1986-1987) pada masa itu pertama kali desa pinangsari mengadakan pemilihan kepala desa jumlah calon kepala desa ada tiga yaitu Nursidik Bk, Halimi S Ridwan dan Suwardi, akhir dari proses pemilihan kepla desa pinangsari dimenangkan oleh nursidik Bk. Menjabat (1988-1996).

          Empat tahun masa pemerintahan Nursisdik bk tidak ada bedanya keadaan desa seperti pemerintahan H. Sukirno Abdul Salam, menginjak tahun 1992 ada program listrik masuk desa, tahun 1995 pembuatan jembatan penghubung dua kabupaten, anggaran dari pendapatan asli desa kerja sama dua desa yaitu desa pinangsari dan desa tegal waru kabupaten karawang, tahun 1996 ada program ABRI Masuk Desa (AMD) kegiatan pengerasan jalan, jalur dusun sukagenah ke gebangmalang .

          Setalah akhir masa jabatan kepala desa Nursidik bk, diganti pejabat sementara kepala desa (PJS) yaitu H U Syamsudin menjabat (1996-1997). Pada tahu ini pula bersamaan dengan krisis moneter, pemilihan kepala desa pinangsari yang kedua dilaksanakan calon kepala desa ada empat yaitu Nursidik Bk, Halimi S Ridwan, Ekawati, H. Sulaeman, akhir dari proses pemilihan kepala desa dimenangkan oleh Halimi S Ridwan menjabat tahun (1998-2006).
         Setelah akhir masa jabatan kepala desa Halimi S Ridwan diganti pejabat sementara kepala desa (PJS) yaitu Hasanudin menjabat hanya beberapa bulan saja, pada tahun 2006 proses pemilihan kepala desa Pinangsari yang ketiga dilaksanakan calon kepala desa ada dua yaitu Eman Suherman NSD dan Dadang,akhir dari proses pemilihan kepala desa terpilih adalah E Suherman NSD menjabat (2006-2012).

            Setelah akhir masa jabatan kepala desa E Suherman NSD, tidak ada pejabat sementara kepala desa (PJS), langsung diadakan pemilihan kepala desa Pinangsari yang ke empat dilaksanakan calon kepala desa ada tiga yaitu Ir Sudarya, Adang Sarifudin, dan Cardi Syahman, akhir dari proses pemilihan kepala desa dimenangkan oleh H Adang Sarifudin menjabat (2012-2018).

Komentar

Postingan Populer